Tulisan 1 Pertemuan 4 Etika & Profesionalisme TSI
Teknologi dan Biaya Sistem Memori
Sumber:
Sistem Memori
Sistem Memori ( Memori
) adalah komponen-komponen elektronik yang menyimpan perintah- perintah yang
menunggu untuk di eksekusi oleh prosesor,data yang diperlukan oleh insruksi
(perintah) tersebut dan hasil-hasil dari data yang diproses ( informasi ). Memori
biasanya terdiri atas satu chip atau beberapa papan sirkuit lainnya dalam
prosesor. Memori komputer bisa diibaratkan sebagai papan tulis, dimana setiap
orang yang masuk kedalam ruangan bisa membaca dan memanfaatkan data yang ada
dengan tanpa merubah susunan yang tersaji. Data yang diproses oleh komputer,
sebenarnya masih tersimpan didalam memori, dan dalam hal ini komputer hanya
membaca data dan kemudian memprosesnya. Satu kali data tersimpan didalam memori
komputer, maka data tersebut akan tetap tinggal disitu selamanya. Setiap kali
memori penuh, maka data yang ada bisa dihapus sebagian ataupun seluruhnya untuk
diganti dengan data yang baru.
Teknologi dan Biaya Sistem Memori
Ada 2 teknologi yang
mendominasi industri memori sentral dan memori utama, yaitu:
a. Memori Magnetic Core
(tahun 1960)
Sel penyimpanan yang
ada dalam memori inti dibuat dari elemen besi yang berbentuk donat yang disebut
magnetic core (inti magnetis) atau hanya disebut core saja. Para pembuat(pabrikan) yang membuat core
ini menyusun core plane bersama dengan sirkuit lain yang diperlukan, menjadi
memori banks(bank memori).
b. Memori Solid State
Komputer yang pertama
diproduksi untuk tujuan komersil adaalah UNIVAC dimana:
• CPU nya menggunakan
teknologi vacuum tube (tabung hampa udara) dan menjalankan aritmatika decimal.
• Memori utamanya 1000 word (setiap word besarnya 60 bit dan menyimpan 12 karakter 5 bit).
• Memori utamanya 1000 word (setiap word besarnya 60 bit dan menyimpan 12 karakter 5 bit).
Karakteristik sistem-sistem
memori secara umum:
Lokasi
·
CPU
Memori ini built-in berada
dalam CPU (mikroprosesor) dan diperlukan untuk semua kegiatan CPU. Memori ini
disebut register.
·
Internal
(main)
Memori ini berada di luar
chip processor tetapi bersifat internal terhadap sistem komputer dan diperlukan
oleh CPU untuk proses eksekusi (operasi) program, hingga dapat diakses secara
langsung oleh prosesor (CPU) tanpa modul perantara. Memori internal sering juga
disebut sebagai memori primer atau memori utama. Memori internal biasanya
menggunakan media RAM
·
External
(secondary)
Memori ini bersifat
eksternal terhadap sistem komputer dan tentu saja berada di luar CPU dan
diperlukan untuk menyimpan data atau instruksi secara permanen. Memori ini,
tidak diperlukan di dalam proses eksekusi sehingga tidak dapat diakses secara
langsung oleh prosesor (CPU). Untuk akses memori eksternal ini oleh CPU harus
melalui pengontrol/modul I/O. Memori eksternal sering juga disebut sebagai
memori sekunder. Memori ini terdiri atas perangkat storage peripheral seperti :
disk, pita magnetik,dll.
a. Kapasitas
· Ukuran
word : Kapasitas memori internal maupun eksternal biasanya dinyatakan
dalam bentuk byte (1 byte = 8 bit) atau word.
·
Banyaknya
word :Panjang word umumnya 8, 16, 32 bit.
b. Satuan Transfer
Satuan transfer sama dengan
jumlah saluran data yang masuk ke dan keluar dari modul memori. Konsep satuan
transfer adalah:
- Word, merupakan satuan “alami” organisasi memori. Ukuran word biasanya sama dengan jumlah bit yang digunakan untuk representasi bilangan dan panjang instruksi.
- Addressable units, pada sejumlah sistem, adressable units adalah word. Namun terdapat sistem dengan pengalamatan pada tingkatan byte. Pada semua kasus hubungan antara panjang A suatu alamat dan jumlah N adressable unit adalah 2A =N.
- Unit of tranfer, adalah jumlah bit yang dibaca atau dituliskan ke dalam memori pada suatu saat. Pada memori eksternal, tranfer data biasanya lebih besar dari suatu word, yang disebut dengan block.
Terdapat empat jenis
pengaksesan satuan data, yaitu sebagai berikut:
·
Sequential
access
Memori diorganisasikan
menjadi unit-unit data, yang disebut record. Aksesnya dibuat dalam bentuk
urutan linier yang spesifik. Informasi pengalamatan dipakai untuk memisahkan
record-record dan untuk membantu proses pencarian. Mekanisme baca/tulis
digunakan secara bersama (shared read/write mechanism), dengan cara berjalan
menuju lokasi yang diinginkan untuk mengeluarkan record. Waktu access record
sangat bervariasi. Contoh sequential access adalah akses pada pita magnetik.
·
Direct
access
Seperti sequential access,
direct access juga menggunaka shared read/write mechanism, tetapi setiap blok
dan record memiliki alamat yang unik berdasarkan lokasi fisik. Aksesnya
dilakukan secara langsung terhadap kisaran umum (general vicinity) untuk
mencapai lokasi akhir. Waktu aksesnya pun bervariasi. Contoh direct access
adalah akses pada disk.
·
Random
access
Setiap lokasi dapat dipilih
secara random dan diakses serta dialamati secara langsung. Waktu untuk
mengakses lokasi tertentu tidak tergantung pada urutan akses sebelumnya dan
bersifat konstan. Contoh random access adalah sistem memori utama.
·
Associative
access
Setiap word dapat dicari
berdasarkan pada isinya dan bukan berdasarkan alamatnya. Seperti pada RAM,
setiap lokasi memiliki mekanisme pengalamatannya sendiri. Waktu pencariannya
pun tidak bergantung secara konstan terhadap lokasi atau pola access
sebelumnya. Contoh associative access adalah memori cache.
Kinerja
Ada tiga buah parameter
untuk kinerja sistem memori, yaitu:
- Access time (Waktu Akses): Bagi RAM, waktu akses adalah waktu yang dibutuhkan untuk melakukan operasi baca atau tulis. Sedangkan bagi non RAM, waktu akses adalah waktu yang dibutuhkan untuk melakukan mekanisme baca tulis pada lokasi tertentu
- Cycle time (Waktu Siklus): Waktu siklus adalah waktu akses ditambah dengan waktu transien hingga sinyal hilang dari saluran sinyal atau untuk menghasilkan kembali data bila data ini dibaca secara destruktif.
- Transfer rate (Laju Pemindahan): Transfer rate adalah kecepatan pemindahan data ke unit memori atau ditransfer dari unit memori. Bagi RAM, transfer rate sama dengan 1/(waktu siklus). Sedangkan, bagi non-RAM, berlaku persamaan sbb.:
TN = Waktu rata-rata untuk
membaca / menulis sejumlah N bit.
TA = Waktu akses rata-rata
N = Jumlah bit
R = Kecepatan transfer,
dalam bit per detik (bps)
a. Tipe Fisik
Ada dua tipe fisik memori,
yaitu :
- Memori semikonduktor: memakai teknologi LSI atau VLSI (very large scale integration). Memori ini banyak digunakan untuk memori internal misalnya RAM.
- Memori permukaan magnetik: banyak digunakan untuk memori eksternal yaitu untuk disk atau pita magnetik.
b. Karakteristik Fisik
Ada dua kriteria yang
mencerminkan karakteristik fisik memori, yaitu:
·
Volatile
dan Non-volatile
Pada memori volatile,
informasi akan rusak secara alami atau hilang bila daya listriknya dimatikan.
Selain itu, pada memori non-volatile, sekali informasi direkam akan tetap
berada di sana tanpa mengalami kerusakan sebelum dilakukan perubahan. Pada
memori ini daya listrik tidak diperlukan untuk mempertahankan informasi
tersebut. Memori permukaan magnetik adalah non volatile. Memori semikonduktor
dapat berupa volatile atau non volatile.
·
Erasable
dan Non-erasable
Erasable artinya isi memori
dapat dihapus dan diganti dengan informasi lain. Memori semikonduktor yang
tidak terhapuskan dan non volatile adalah ROM.
Hirarki
Memori
Tiga pertanyaan dalam
rancangan memori, yaitu : Berapa banyak? Hal ini menyangkut kaspasitas. Berapa
cepat? Hal ini menyangkut waktu akses, dan berapa mahal yang menyangkut harga?
Setiap spektrum teknologi mempunyai hubungan sbb:
·
Semakin
kecil waktu access, semakin besar harga per bit.
·
Semakin
besar kapasitas, semakin kecil harga per bit.
·
Semakin
besar kapasitas, semakin besar waktu access.
Untuk mendapatkan kinerja
terbaik, memori harus mampu mengikuti CPU. Artinya apabila CPU sedang
mengeksekusi instruksi, kita tidak perlu menghentikan CPU untuk menunggu
datangnya instruksi atau operand. Sedangkan untuk mendapatkan kinerja terbaik,
memori menjadi mahal, berkasitas relatif rendah, dan waktu access yang cepat.
Untuk memperoleh kinerja yang optimal, perlu kombinasi teknologi komponen
memori. Dari kombinasi ini dapat disusun hirarki memori sebagai berikut:
Semakin menurun hirarki,
maka hal-hal di bawah ini akan terjadi:
·
Penurunan
harga per bit
·
Peningkatan
kapasitas
·
Peningkatan
waktu akses
·
Penurunan
frekuensi akses memori oleh CPU.
Kunci keberhasilan hirarki
ini pada penurunan frekuensi aksesnya. Semakin lambat memori maka keperluan CPU
untuk mengaksesnya semakin sedikit. Secara keseluruhan sistem komputer akan
tetap cepat namun kebutuhan kapasitas memori besar terpenuhi.
Contoh Studi Kasus:
Apa itu Bandwith Memory ?
Bandwitdh adalah nilai yang
menunjukkan banyaknya data yang dapat di-transfer dalam waktu satu detik.
Satuan Bandwitdh adalah Mb/s. Bandwidth menunjukkan kinerja yang sesungguhnya
dari RAM.
Secara teori Bandwith dapat
dihitungkan menggunakan rumus sebagai berikut :
Bandwidth = Arsitektur *
FSB
Umumnya pada RAM DDR, nilai
FSB jarang dituliskan dan diganti dengan nilai bandwidth-nya. Arsitektur RAM
(DDR/DDR2) sendiri umumnya adalah 64-bit (atau 8 byte). RAM dengan mode Dual
Channel berarti memiliki arsitektur 64-bit x 2 = 128 bit atau 16-byte. Dual
channel membuat bandwidth RAM menjadi dua kali lipat lebih besar.
Contoh:
DDR Visipro 256Mb PC266
sering ditulis sebagai PC2100 (Bandwidth dari PC266), hasil perkalian dari
64-bit (8 byte) * 266 MHz = 2.128 MB/s ~ pembulatan jadi 2.100.
DDR Visipro 128Mb PC333
sering ditulis sebagai PC2700 (Bandwidth dari PC333), hasil perkalian dari
64-bit (8 byte) * 333 MHz = 2.664 MB/s ~ pembulatan jadi 2.700.
DDR Visipro 512Mb PC400
sering ditulis sebagai PC3200 (Bandwidth dari PC400), hasil perkalian dari
64-bit (8 byte) * 400 MHz = 3.200 MB/s.
DDR2 Visipro 1GB PC533
sering ditulis sebagai PC4200, hasil perkalian dari 64-bit (8 byte) * 533 MHz =
4.264 MB/s ~ pembulatan jadi 4.200.
DDR2 Visipro 1GB PC667
sering ditulis sebagai PC5300, hasil perkalian dari 64-bit (8 byte) * 667 MHz =
5.336 MB/s ~ pembulatan jadi 5.300.
1 komentar:
S128Cash Situs Betting Online Indonesia Teraman dan Terpercaya
Semua permaina Populer saat ini Tersedia disini seperti, Sportsbook, Live Casino, Sabung Ayam Online, IDN Poker dan masih banyak permainan lainnya.
Kelebihan S128Cash :
- 100% Aman, Terjamin dan Terpercaya
- Kepercayaan, Kenyamanan dan Kepuasan member selalu Diutamakan !!
- Memiliki CS Profesional dengan Pelayanan 24 Jam / 7 Hari NONSTOP yang sangat Ramah dan Berpengalaman
- Proses semua transaski hanya butuh kurang dari 2 menit
- Menyediakan semua bank Local Indonesia dan bisa deposit melalui OVO, GOPAY dan PULSA
Jadi apa lagi yang Anda tunggu? Segera daftarkan diri Anda dan dapatkan Bonus menarik kami, seperti :
- BONUS NEW MEMBER 10%
- BONUS DEPOSIT SETIAP HARI 5%
- BONUS CASHBACK 10%
- BONUS 7x KEMENANGAN BERUNTUN !!
Jika ada yang kurang paham, bisa langsung hubungi kami melalui :
- Livechat : Live Chat Judi Online
- WhatsApp : 081910053031
Link Alternatif :
- http://www.s128cash.biz
Judi Bola
Agen Judi Bola Terpercaya
Posting Komentar